Cara Cek Desil Bansos Kemensos untuk Mengetahui Tingkat Kesejahteraan KPM

Cara Cek Desil Bansos Kemensos untuk Mengetahui Tingkat Kesejahteraan KPM
Desil DTSEN.

Sebagian besar penerima bantuan sosial (bansos) berasal dari kelompok masyarakat berstatus desil rendah. Pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) menetapkan program BLT Kesejahteraan Rakyat (Kesra) yang disalurkan mulai Oktober hingga Desember 2025.

Bantuan ini diberikan sebesar Rp300.000 per bulan, atau total Rp900.000 selama tiga bulan kepada keluarga penerima manfaat (KPM) yang terdaftar dalam Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN).

Tujuan penyaluran ini adalah meringankan beban ekonomi masyarakat berpenghasilan rendah serta memastikan bantuan tepat sasaran.

Untuk mengetahui apakah seseorang layak menerima bantuan tersebut, masyarakat dapat mengecek status desil yang menunjukkan tingkat kesejahteraan keluarga. Pemeriksaan ini penting karena hanya kelompok dengan desil 1 sampai 4 yang menjadi prioritas utama penerima bansos dari pemerintah.

Golongan Desil DTSEN

Desil merupakan sistem pengelompokan masyarakat berdasarkan kondisi ekonomi, yang terbagi menjadi 10 tingkat kesejahteraan. Setiap desil mewakili 10 persen penduduk berdasarkan hasil pendataan resmi Kemensos.

Berikut pembagian desil menurut tingkat kesejahteraan:

  • Desil 1: Kategori sangat miskin dan menjadi prioritas utama penerima seluruh jenis bansos.
  • Desil 2: Kategori miskin dan masih termasuk penerima utama bantuan sosial.
  • Desil 3: Kategori hampir miskin, tetap diprioritaskan untuk program bantuan seperti PKH dan BPNT.
  • Desil 4: Kategori rentan miskin atau pas-pasan, masih berhak atas sebagian jenis bansos.
  • Desil 5-10: Kategori menengah hingga sejahtera, dianggap sudah mampu dan tidak lagi masuk dalam daftar penerima bantuan.

Masyarakat yang masuk kategori desil 1 hingga 4 menjadi target utama program perlindungan sosial, termasuk BLT Kesra, PKH, BPNT, dan PBI-JK (Penerima Bantuan Iuran Jaminan Kesehatan).

Cara Cek Desil Bansos

Untuk memastikan status kesejahteraan keluarga dan potensi sebagai penerima bansos, masyarakat bisa mengecek desil melalui cara berikut:

  1. Unduh aplikasi “Cek Bansos” melalui Play Store atau App Store. Pastikan menggunakan versi terbaru agar semua fitur berfungsi dengan baik.
  2. Daftar atau login akun. Isi data pribadi seperti NIK, nomor KK, serta informasi lain yang diperlukan. Jika sudah memiliki akun, cukup masuk menggunakan username dan kata sandi.
  3. Buka menu “Profil”. Pada bagian ini akan muncul informasi mengenai desil yang menunjukkan kategori kesejahteraan keluarga Anda.
  4. Gunakan menu “Usulan”. Fitur ini bisa digunakan bagi masyarakat yang merasa layak menerima bantuan namun belum terdaftar.
  5. Laporkan melalui menu “Sanggahan”. Jika ada penerima bantuan yang dinilai tidak tepat, masyarakat dapat menyampaikan keberatan melalui fitur ini agar penyaluran bansos lebih akurat dan transparan.